Rabu, 20 Agustus 2014

Tentang Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris



Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI)
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang andal dan berkepribadian yang matang guna menjadi pendidik yang profesional.

Proses pendidikan pada program ini memiliki penekanan sebagai berikut
  1. Penguasaan bahasa Inggris yang andal dicapai melalui proses belajar mengajar yang selalu menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Hanya mata kuliah umum yang terbuka untuk mahasiswa jurusan lain yang memakai pengantar bahasa Indonesia.
  2. Kemampuan untuk menjadi pendidik profesional, baik sebagai pendidik/guru, sebagai orang yang berkecimpung dalam Human Resource Development (HRD) di perusahaan-perusahaan, sebagai pengelola program pelatihan dan sejenisnya, dicapai melalui berbagai mata kuliaha keahlian.
  3. Kepribadian yang matang dibentuk melalui interaksi positif antara dosen dan mahasiswa, disiplin yang ketat dalam proses belajar mengajar, kegiatan organisasi kemahasiswaan, dan kegiatan ekstra maupun kokurikuler.
Lapangan kerja yang terbuka bagi lulusan program studi ini sangat luas. Permintaan tenaga biasanya berasal dari sekolah-sekolah formal, pendidikan nonformal, pusat pelatihan bahasa, dan perusahaan swasta. Banyak pula lulusan yang aktif mencari peluang kerja sendiri atau membuka usaha sendiri.
Sarana dan prasarana yang membantu mahasiswa untuk mengembangkan kualitas akademik dan intelektual mereka antara lain laboratorium bahasa, laboratorium multimedia, dan Self Acess Center (SAC)

Sumber: http://www.fkip.usd.ac.id/showprodi.php?id=1214

Tidak ada komentar:

Posting Komentar